Perbandingan antara SME dan Perusahaan Besar
Dalam persaingan global yang sangat ketat ini, SME hanya bisa sukses dan bertahan dalam posisinya, apabila SME benar – benar memberikan solusi, perhatian dan pelayanan penuh terhadap para pelanggan mereka. Jika hal ini tidak dilakukan, SME akan sulit untuk tetap berada pada posisinya. Mengembangkan produk – produk dan layanan mereka akan terasa sulit, dikarenakan oleh keuangan yang tidak memadai, serta tidak adanya penelitian dan rencana jangka panjang terhadap pengembangan produk dan layanan. Kebanyakan SME merupakan perusahaan keluarga. Pada dasarnya, pendekatan mereka terhadap para pelanggan termasuk baik dan pihak manajemen mengetahui cara – cara untuk melakukan hal demikian. Akan tetapi, pada umumnya, mereka mempunyai pengetahuan yang minim tentang bagaimana cara untuk mengorganisir proses bisnis. Mereka selalu berpendapat bahwa perusahaan mereka bukanlah perusahaan yang menjadi sasaran bagi para hacker.
Pandangan ini salah. Hacker tidak melihat perusahaan tersebut besar atau tidak untuk menjadi sasaran mereka. Berbagai aktivitas kriminal seperti spamming, pembajakan kartu kredit, distrubusi data, video illegal, gambar – gambar, atau perangkat lunak / software merupakan hal yang umum dilakukan oleh para hacker. Mereka tidak melihat perusahaan tersebut seperti apa dan bagaimana, mereka hanya memikirkan bagaimana cara membuat uang secara cepat dengan melakukan hack terhadap sistem perusahaan tersebut. Dengan adanya perlindungan yang sangat rendah dari SMEs terhadap sistem, maka SMEs menjadi sasaran yang sangat empuk bagi para hacker. Tidak hanya hacker, SMEs juga harus bersiap – siap dengan adanya serangan dari dalam, yaitu dari para pegawai mereka sendiri, sampai dengan mata – mata industri terhadap akses data – data penting perusahaan. Dengan adanya kesulitan dalam keuangan yang dialami oleh SMEs, SMEs tidak terlalu siap dengan adanya serangan – serangan dari para hacker dan mata – mata industri.
next : Standar Keamanan IT bagi SME's
Tidak ada komentar:
Posting Komentar